RepCil Inspira Magazine, Wawancarai Ustad Burhan Isroi, M.Pd.I
RepCil Inspira Magazine, Wawancarai Ustad Burhan Isroi, M.Pd.I
METRO-Dua
reporter cilik, Toriq dan Mumtaz, sukses melakukan wawancara istimewa dengan
Ustad Burhan Isroi, M.Pd.I, pada Rabu (09/11/2023) setelah acara Penanaman
Nilai-nilai Dasar Keislaman (PNDK) kelas 6 SD Muhammadiyah Metro Pusat di Masjid
Mujahidin, komplek Muhammadiyah.
Kedua
reporter cilik ini menunjukkan bakat jurnalistik yang luar biasa dengan
pertanyaan mendalam kepada narasumber. Toriq, salah satu reporter cilik,
menanyakan pandangan Ustad Burhan Isroi tentang pentingnya kegiatan Penanaman
Nilai-nilai Dasar Keislaman (PNDK) dalam pendidikan anak di era modern saat
ini.
Ustad Burhan Isroi, mengatakan bahwa Islam adalah agama yang mengajarkan kita untuk berpegang teguh pada Al-Quran dan Sunnah Rasul. Kegiatan seperti PNDK sangat bermanfaat untuk memperkuat akidah, terutama di tengah gempuran dunia modern. Acara ini merupakan penguatan akidah di tengah pengaruh modernisme yang merusak.
Mumtaz
juga menanyakan pesan untuk anak-anak kelas 6 SD Muhammadiyah Metro. Ustad Burhan
Isroi memberikan pesan, Jangan pernah menjadi malas, pahami dasar semua ilmu,
dan pendidikan al-Qur'an dan al-hadis.
“Sehingga
jadilah orang yang berlandaskan Islam dan memiliki keilmuan yang kokoh." Paparnya.
Beliau
menambahkan pentingnya dalam kehidupan sehari-hari terhidar dari kegiatan
perbuatan syirik.
“Kegiatan
PNDK diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai bahaya
syirik dan pentingnya nilai-nilai keislaman bagi anak-anak di era modern.
Sebagai
penutup acara wawancara, kedua reporter cilik (RepCil) memberikan cendera mata
berupa majalah inspiratif Inspirasi Magazine hasil karya SD Muhammadiyah Metro
Pusat kepada Ustad Burhan Isroi.
Laporan:
Team RepCil Inspira Magazine SD Muhammadiyah Metro Pusat