logo SD Muhammadiyah Metro Pusat
  • Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 1 Imopuro, Metro Pusat, Kota Metro, Lampung
Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 1 Imopuro, Metro Pusat, Kota Metro, Lampung

Membanggakan, SD Muhammadiyah Raih 7 Medali Pada Ajang OMBN di Semarang

Membanggakan, SD Muhammadiyah Raih  7 Medali Pada Ajang OMBN di Semarang

Membanggakan, SD Muhammadiyah Raih 7 Medali Pada Ajang OMBN di Semarang

METRO-SD Muhammadiyah Metro Pusat kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Olimpiade Muhammadiyah Berprestasi Nasional (OMBN) yang berlangsung di Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) pada 24-25 Januari 2025. Dalam kompetisi ini, mereka berhasil membawa pulang 1 medali emas, 5 medali perak, dan 1 medali perunggu.

Siti Maemunah, selaku pembimbing lomba Qiraatul Quran, menyampaikan hasil gemilang yang diraih peserta dari SD Muhammadiyah Metro Pusat. Ahmad Zulfikri Al Habsyi berhasil menunjukkan kehebatannya dengan meraih Medali Perak dalam Lomba Musabaqah Tilawatil Quran.

“Sementara itu, Muhammad Zahwan Daffa Abdul Gani, Fatih Archi, dan Dai Amka sebagai tim Musabaqah Fahmil Quran sukses mengukir prestasi dengan membawa pulang Medali Perak.
Pada ajang Olimpiade Mapel IPAS, Raffan Khaizuran Zahir tampil gemilang dan berhasil meraih Medali Perak.” Terangnya.

Prestasi tak kalah membanggakan juga diraih oleh Alifia Zahra Satya Putri, yang sukses membawa pulang Medali Perak dalam Lomba Jurnalistik. Di kategori Lomba Guru Inovatif, Vina Januanita berhasil mengharumkan nama sekolah dengan meraih Medali Emas, menjadi pencapaian yang luar biasa.

“Pada Lomba Fotografi, Viona Rhiberly Ramadhani mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih Medali Perak, sementara Muhammad Abbad Ulinnuha turut menambah daftar prestasi dengan memperoleh Medali Perunggu.” Ungkapnya.

Siti Maemunah menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan gelaran perdana yang diselenggarakan oleh Majelis Pendidikan Dasar, Menengah, dan Pendidikan Nonformal Muhammadiyah. Ajang bergengsi ini diikuti oleh 14 peserta dan pendamping dari seluruh Indonesia yang telah melalui proses seleksi ketat. Sebelumnya, babak penyisihan diadakan di tingkat kabupaten/kota dengan melibatkan lebih dari 7.000 peserta.

“Tahap selanjutnya menyaring 4.000 peserta di tingkat provinsi, hingga akhirnya terpilih 1.800 peserta untuk bertanding di babak final di Semarang.” Pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bisri Mustofa, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian luar biasa ini.
"Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan kemudahan kepada kita semua. Dengan kerja keras, semangat juang yang tinggi, serta dukungan penuh dari berbagai pihak, anak-anak kita berhasil meraih prestasi gemilang di tingkat nasional dalam ajang OMBN. Keberhasilan ini menjadi bukti bahwa dengan tekad, disiplin, dan usaha maksimal, kita bisa mencapai apa yang kita impikan," ucapnya penuh haru.

Keberhasilan ini bukan hanya milik para peserta, tetapi juga hasil dari kerja keras tim, dukungan guru, orang tua, dan seluruh warga sekolah. “Prestasi ini menjadi bukti bahwa SD Muhammadiyah Metro Pusat mampu bersaing di kancah nasional, sekaligus menjadi motivasi untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah serta persyarikatan Muhammadiyah.” Pungkasnya.

Dalam ajang ini, juga diberikan peringkat tingkat wilayah, juara umum 1 diraih oleh Dikdasmen PWM Jawa Tengah, juara umum 2 oleh Dikdasmen PWM Yogyakarta, dan juara umum 3 oleh Dikdasmen PWM Jawa Timur. (ims)

Komentari Berita Ini:


Nama:
Email:
Website: (optional) Gunakan: http://
Komentar:
Security Code: Hasil 35 + 7 = ?

Copyright © 2025 SD Muhammadiyah Metro Pusat. All Rights Reserved.

Powered By CV. Naistudio